Pokok Bahasan Sosiologi Menurut Pandangan Para Ahli Beserta Penjelasannya Terlengkap


Pokok Bahasan Sosiologi Menurut Pandangan Para Ahli Beserta Penjelasannya Terlengkap
Pokok Bahasan Sosiologi Menurut Pandangan Para Ahli Beserta Penjelasannya Terlengkap


Pokok Bahasan Sosiologi Menurut Pandangan Para Ahli Beserta Penjelasannya Terlengkap

Selamat Datang di Web Pendidikan edukasinesia.com

Hallo sobat Edukasi Lovers, senang sekali rasanya pada kesempatan kali ini saya dapat membagikan artikel untuk menambah pengetahuan dan wawasan sobat Edukasi Lovers semua. Artikel yang akan saya bagikan pada kesempatan kali ini berjudul Pokok Bahasan Sosiologi Menurut Pandangan Para Ahli Beserta Penjelasannya Terlengkap

Berikut Pembahasannya

Beberapa tokoh sosiologi memberikan pandangan dan sumbangan tentang pokok bahasan sosiologi, antara lain yakni sebagai berikut.

1)    Emile Durkheim

Pokok bahasan sosiologi menurut Emile Durkheim adalah fakta sosial, yaitu cara bertindak, berpikir, dan berperasaan di luar individu dan memiliki kekuatan memaksa dan mengendalikan individu tersebut. Misalnya, di sekolah seorang murid diwajibkan untuk datang tepat waktu, menggunakan seragam, dan bersikap hormat kepada guru. Kewajiban tersebut dituangkan dalam bentuk aturan dan memiliki sanksi tertentu jika dilanggar. Dalam hal ini sekolah bersifat memaksa dan mengendalikan individu (murid) tersebut. Emile Durkheim memperkenalkan pendekatan fungsionalisme yang berupaya menelusuri fungsi berbagai elemen sosial sebagai pengikat sekaligus pemelihara keteraturan sosial.

2)    Max Weber

Menurut Max Weber, pokok kajian sosiologi adalah tindakan sosial. Akan tetapi, tidak semua tindakan manusia dianggap sebagai tindakan sosial. Kriteria tindakan sosial adalah jika tindakan tersebut dilakukan dengan mempertimbangkan perilaku orang lain. Contohnya menanam bunga untuk kesenangan pribadi bukan merupakan tindakan sosial, tetapi bila menanam bunga untuk diikutsertakan dalam lomba sehingga mendapat perhatian orang lain itu yang disebut tindakan sosial.

3)    Herbert Spencer

Herbert Spencer memperkenalkan pendekatan analogi organik yang memahami masyarakat seperti tubuh manusia, yaitu sebagai organisasi yang terdiri atas bagian yang saling tergantung.

4)    Karl Marx

Karl Marx memperkenalkan pendekatan materialisme dialektis yang menganggap konflik antar kelas sosial menjadi intisari perubahan dan perkembangan masyarakat.

5)    Peter L. Berger

Menurut pandangan Peter L. Berger pokok bahasan sosiologi adalah pengungkapan realitas. Untuk menyingkap setiap helai tabir menjadi realitas tak terduga, syaratnya adalah seseorang harus mengikuti aturan ilmiah dan melakukan pembuktian secara ilmiah dan objektif dengan pengendalian prasangka pribadi dan pengamatan permasalahan secara detail dan menghindari penilaian normatif.

Demikianlah Artikel lengkap yang berjudul Pokok Bahasan Sosiologi Menurut Pandangan Para Ahli Beserta Penjelasannya Terlengkap.  Semoga dapat bermanfaat bagi Sobat Edukasi Lovers  semuanya. Jika artikel ini bermanfaat sudi kiranya bagi sobat semua untuk mengelike dan membagikan artikel ini untuk menjaga kelangsungan web pendidikan edukasinesia.com ini menjadi lebih baik. Jika ada permintaan, pertanyaan, kritik, maupun saran, silahkan berikan komentar sobat semua di kolom komentar di bawah ini.

Terima Kasih…
Salam Edukasi…