Sejarah Lahirnya Badan Keamanan Rakyat (BKR) sebagai perwujudan sebelum TNI

Sejarah Lahirnya Badan Keamanan Rakyat (BKR) sebagai perwujudan sebelum TNI

Sejarah Lahirnya Badan Keamanan Rakyat (BKR) sebagai perwujudan sebelum TNI 

  Selamat Datang di Web Pendidikan edukasinesia.com

Hallo sobat Edukasi Lovers,senang sekali rasanya pada kesempatan kali ini saya dapat membagikan artikel untuk menambah pengetahuan dan wawasan sobat Edukasi Lovers semua.Artikel yang akan saya bagikan pada kesempatan kali ini berjudul  Sejarah Lahirnya Badan Keamanan Rakyat (BKR) sebagai perwujudan sebelum TNI
Berikut Ini Pembahasan Selengkapnya:
Setelah beberapa minggu Proklamasi Kemerdekaan Indonesia,Presiden Indonesia yang pertama Ir.Soekarno masih bersikap hati-hati dalam memimpin.Hal ini masih berkaitan dengan sikap Jepang yang tidak senang kalau terjadi perubahan status Quo yaitu perubahan status dari negara jajahan menjadi negara yang merdeka,apalagi sampai memiliki tentara.Sejak Jepang menyerah kepada sekutu,Jepang harus menjaga Indonesia agar jangan sampai terjadi perubahan sampai Sekutu tiba di Indonesia.Oleh karena takut kepada pemerintah Sekutu,maka Jepang pun bersikap keras kepada Indonesia.Sikap keras dan ketidaksenangan Jepang terhadap Indonesia,misalnya melucuti persenjataan dan sekaligus membubarkan Peta pada tanggal 18 Agustus 1945.Jepang merasa khawatir PETA akan menjelma menjadi tentara Indonesia di kemudian hari.Oleh karena itu,Presiden Soekarno pun bersikap lebih hati-hati,agar Republik Indonesia tetap dapat berlangsung.
Sikap Soekarno yang demikian itu tidak disenangi oleh para pemuda yang lebih bersifat revolusioner.Oleh karena itu,para pemuda pun mempelopori pembentukan badan-badan perjuangan.
Sampai akhir bulan Agustus 1945,sikap hati-hati Bung Karno pun masih tetap dipertahankan.Hal ini terbukti pada waktu diadakannya sidang PPKI,tertanggal 22 Agustus tahun 1945.Untuk menghadapi segala situasi,bahkan situasi yang tidak diinginkan,maka dalam sidang PPKI itu diputuskan untuk pembentukan Badan Keamanan Rakyat (BKR).Badan Keamanan Rakyat (BKR) merupakan bagian dari Badan Penolong Keluarga Korban Perang (BPKKP).Tujuan dibentuknya Badan Kemanan Rakyat (BKR) ialah untuk memelihara keselamatan masyarakat dan keamanan di berbagai wilayah.Oleh karena itu,Badan Kemanan Rakyat juga dibentuk di berbagai daerah, namun perlu diingat bahwa BKR bukanlah tentara. Jadi,hingga sampai akhir bulan Agustus tahun 1945,Indonesia belum memiliki tentara yang resmi.
Demikianlah Artikel lengkap yang berjudul Sejarah Lahirnya Badan Keamanan Rakyat (BKR) sebagai perwujudan sebelum TNI.Semoga dapat bermanfaat bagi Sobat Edukasi Lovers  semuanya.Jika artikel ini bermanfaat sudi kiranya bagi sobat semua untuk mengelike dan membagikan artikel ini untuk menjaga kelangsungan web pendidikan edukasinesia.com ini menjadi lebih baik.Jika ada permintaan,pertanyaan,komentar,maupun saran,silahkan berikan komentar sobat semua di kolom komentar di bawah ini.
     Terima Kasih…

Salam Edukasi…